Curah Hujan Tinggi, Ratusan Rumah di Hamparan Perak Banjir

Daerah, Headline25 Dilihat

siTuAsinews.com, SUMUT | Curah hujan yang tinggi selama beberapa hari terakhir di kawasan mengakibatkan ratusan rumah di Dusun I Pauh, Desa Hamparan Perak, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang, Rabu (15/1/2025).

Akibat banjir tersebut membuat warga mulai terserang penyakit hingga tidak bisa beraktifitas.

Dilokasi banjir kawasan Gang Amal Dusun I Pauh, terlihat jumlah warga yang hendak melakukan aktivitas keluar rumah berhati-hati menggunakan sepeda motor dan juga harus berjalan kaki takut kendaraan roda dua mereka rusak akibat melintasi banjir yang merendam perkampungan mereka.

Sebagian warga terlihat lebih memilih berdiam diri di rumah sambil menunggu air banjir di permukiman mereka surut. Ketinggian air yang masuk ke permukiman warga bervariasi mulai dari tiga puluh centimeter hingga mencapai hampir satu meter.

Halimah, salah satu warga sekitar lokasi banjir mengatakan, banjir mulai masuk kerumah warga sejak Minggu malam kemarin disaat hujan deras mengguyur kawasan Kecamatan Hamparan Perak. Dan barang – barang perabotan saya pun banyak rusak akibat terendam banjir.

BACA JUGA  Tim URC Polsek Patumbak Ringkus Tiga Residivis Curanmor

“Hampir satu meter air masuk kerumah, dan saya pun terserang demam, batuk sama pilek,” ucapnya

Menurutnya, sejak hari banjir juga sudah menggenangi permukiman mereka dan banjir tersebut merusak perabotan rumah tangga dan alat elektronik miliknya.

“Kemaren banjir juga tapi sudah surut, na tadi malam hujan deras lagi banjir lagi sampai 1 metee tingginya,” ucap Halimah.

Sampai hari ini belum ada bantuan yang didapat oleh warga sekitar yang terdampak banjir ia pun berharap agar bantuan bisa didapat kepada warga.

“Sampai hari ini belum dapat, kami yang sakit, dikasih obat-obatan,” ucapnya.

Selain merendam ratusan rumah warga dan merusak perabotan rumah tangga serta barang-barang elektronik milik warga, sejumlah warga yang terdampak banjir pun mulai terserang penyakit. Warga sekitar dibantu oleh pemerintah Desa setempat terpaksa mengevakuasi warga yang sakit menggunakan perahu buatan untuk dibawa menuju klinik maupun di tenda pengungsian.

Kepala Desa Hamparan Perak Muhammad Helmi mengatakan banjir di Dusun I Paoh ini terjadi sudah hampir seminggu dan sampai saat ini bantuan yang dilakukan oleh pihak pemerintah Kabupaten Deli Serdang hanya mendirikan tenda pengungsian.

BACA JUGA  Polres Batu Bara Musnahkan Barang Bukti Sabu dan Ekstasi

“Tapi kita lihat, debit air semakin naik, dan pembuangan muara sampai saat ini belum terealisasi sampai saat ini,” ucapnya.

Banjir tersebut, ucap Helmi berukuran kedalaman satu meter, hingga 1 setengah meter, hingga membuat masyarakat mengalami penyakit batuk, gatal-gatal dan sakit perut.

Dirinya berharap agar pengorekan muara di Sei Limau bisa terealisasi dengan baik, sesuai dengan janji yang diberikan oleh Pj.Bupati Deli Serdang, Wirya Arahman, ketika meninjau banjir September lalu. Dan kepada pihak pejabat (PJ) Gubernur Sumatra Utara Agus Fatoni agar menijau Kelokasih tersebut.

“Saya berharap dan memohon kepada pemerintah, tolong direalisasi pengorekan muara sepanjang 1 km di sei limau, di Dusun II, Desa Hamparan Perak, jika bisa terealisasi kami bisa menjalankan pemerintahan dengan baik,” ucapnya. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *